Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Rekap Hasil dan Klasemen Liga Champions Matchday Terakhir: Grup E hingga H

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Leipzig. REUTERS/Odd Andersen
Leipzig. REUTERS/Odd Andersen
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Rangkaian pertandingan Liga Champions berlangsung pada Rabu dinihari WIB, 9 Desember 2020, menampilkan laga terakhir babak penyisihan grup E hingga H. Kejutan terjadi dengan tersingkirnya Manchester United.

Inilah ringkasannya:

Grup E

Chelsea, yang sudah lolos ke babak 16 besar Liga Champions sebagai juara grup, tampil kendur dalam laga terakhirnya. Klub Liga Inggris itu hanya bermain 1-1 saat menjamu Krasnodar.

The Blues kebobolan lebih dahulu oleh gol Remy Cabella, pada menit ke-24. Mereka kemudian membalas lewat penalti Jorginho empat menit kemudian.

Tampil dengan posisi sudah mengunci tiket babak 16 besar sekaligus status juara Grup E, Frank Lampard memberi kesempatan sejumlah pemain pelapis untuk tampil menjamu Krasnodar di Stamford Bridge, London, Inggris.

Kiper Kepa Arrizabalaga yang posisinya tergusur sejak kedatangan Edouard Mendy diturunkan dan gelandang muda Billy Gilmour kembali merumput setelah pulih dari cedera.

Bahkan, Lampard memberi kesempatan penyerang sayap muda Faustino Anjorin untuk melakoni debutnya di Liga Champions dan Chelsea tetap tampil mengendalikan permainan sejak awal.

Namun, sebuah serangan balik membuat Krasnodar memimpin pada menit ke-24 saat Cristian Ramirez melesat dari sisi kiri untuk mengirim umpan ke arah Remy Cabella, yang melakukan satu sentuhan sebelum memperdaya Kepa.

Sayangnya keunggulan itu tak bertahan lama, sebab empat menit kemudian Jorginho mengkonversi tendangan penalti selepas Tammy Abraham dijatuhkan Kaio Panteleao di dalam area terlarang.

Kendati Chelsea terus mendominasi pertandingan, tetapi Krasnodar lah yang punya peluang bagus untuk mencetak gol kemenangan pada menit ke-64 melalui Wanderson yang sayangnya masih bisa diamankan Kepa dan skor 1-1 bertahan hingga bubaran.

Pada laga lain, Sevilla yang juga sudah lolos menang 3-1 di kandang Rennes. Youssef En-Sesry memborong dua gol, yang dilengkapi pleh gol Jules Kounde. Rennes mendapat gol dari penalti Georginio Rutter.

Krasnodar, klub asal Rusia, sejak awal sudah mampu memastikan diri meraih tiket ke Liga Europa.

Hasil Liga Champions Grup E
Chelsea vs Krasnodar 1-1
Rennes vs Sevilla 1-3

Klasemen Liga Champions Grup E

No Tim Main Gol Poin 
1Chelsea61214
2Sevilla6113
3FC Krasnodar6-55
4Rennes6-81

Selanjutnya: Hasil dan klasemen Grup F hingga H

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


4 Pemain Kunci Borussia Dortmund untuk Jungkalkan Real Madrid di Final Liga Champions

6 jam lalu

Para pemain Borussia Dortmund berselebrasi setelah lolos ke final Liga Champions, Rabu dinihari WIB, 7 Mei 2024. REUTERS/Sarah Meyssonnier
4 Pemain Kunci Borussia Dortmund untuk Jungkalkan Real Madrid di Final Liga Champions

Keempat pemain kunci Borussia Dortmund memiliki peran penting untuk menghadapi Real Madrid di final Liga Champions.


Erik Ten Hag: Manchester United Harus Lakukan Segalanya di Piala FA untuk Beri Fans Trofi

6 jam lalu

Pelatih Manchester United Erik ten Hag. REUTERS/Umit Bektas
Erik Ten Hag: Manchester United Harus Lakukan Segalanya di Piala FA untuk Beri Fans Trofi

Erik ten Hag mengatakan Manchester United harus "melakukan segalanya" demi mengalahkan Manchester City di final Piala FA.


Deretan Prestasi Andrea Pirlo, Mengkilap Sebagai Pemain di Beberapa Klub

13 jam lalu

Andrea Pirlo. REUTERS/Ciro De Luca
Deretan Prestasi Andrea Pirlo, Mengkilap Sebagai Pemain di Beberapa Klub

Andrea Pirlo merupakan mantan pemain sepak bola ikonik asal Italia yang telah meraih sejumlah gelar ketika masih aktif bersama klabnya.


Liga Champions: Jejak Borussia Dortmund dan Real Madrid di 19 Final Sebelumnya

16 jam lalu

Trofi dan Logo Liga Champions. (uefa)
Liga Champions: Jejak Borussia Dortmund dan Real Madrid di 19 Final Sebelumnya

Final Liga Champions akan berlangsung di Wembley, Minggu dinihari WIB, 2 Juni 2024. Borussia Dortmund dan Real Madrid akan berebut gelar juara.


Manchester United Gagal Raih Tiket Kompetisi Eropa Lewat Jalur Liga Inggris, Masih Ada Kesempatan di Final Piala FA

20 jam lalu

Pelatih Manchester United Erik ten Hag. REUTERS/Umit Bektas
Manchester United Gagal Raih Tiket Kompetisi Eropa Lewat Jalur Liga Inggris, Masih Ada Kesempatan di Final Piala FA

Manchester United (MU) gagal meraih tiket kompetisi Eropa lewat jalur Liga Inggris. Namun, peluang mereka untuk lolos ke Liga Europa masih ada.


Liga Inggris Berakhir: Tottenham Hotspur Lolos ke Liga Europa, Chelsea ke Liga Conference

21 jam lalu

Tottenham Hotspur. Action Images via Reuters/Paul Childs.
Liga Inggris Berakhir: Tottenham Hotspur Lolos ke Liga Europa, Chelsea ke Liga Conference

Tottenham Hotspur dan Chelsea lolos ke kompetisi Eropa setelah menjalani laga terakhir Liga Inggris 2023-2024.


Berita Liga Italia: Thiago Motta Masih Bimbang, Tetap di Bologna atau Menjadi Pelatih Juventus

23 jam lalu

Thiago Motta. (Antara/AFP)
Berita Liga Italia: Thiago Motta Masih Bimbang, Tetap di Bologna atau Menjadi Pelatih Juventus

Thiago Motta menyatakan masih bimbang untuk menentukan masa depannya, apakah tetap bertahan menjadi pelatih Bologna atau pindah ke Juventus.


Profil Andrea Pirlo yang Genap Menapaki 45 Tahun

1 hari lalu

Andrea Pirlo. REUTERS/Stefano Rellandin
Profil Andrea Pirlo yang Genap Menapaki 45 Tahun

Andrea Pirlo memulai karier sepak bolanya di akademi Brescia, Italia. Bakatnya segera terlihat dan ia melakukan debut profesionalnya di klub itu.


Lenny Kravitz Akan Meriahkan Final Liga Champions 2023-2024 yang Pertemukan Dortmund dan Real Madrid

1 hari lalu

Lenny Kravitz menandatangani tanda tangannya pada hari upacara pembukaan bintangnya di Hollywood Walk of Fame, di Los Angeles, California, AS 12 Maret 2024. REUTERS/Mario Anzuoni
Lenny Kravitz Akan Meriahkan Final Liga Champions 2023-2024 yang Pertemukan Dortmund dan Real Madrid

Final Liga Champions, yang mempertemukan Borussia Dortmund dan Real Madrid, akan dimeriahkan penampilan bintang rock legendaris Lenny Kravitz.


Final Liga Champions: Ini 3 Pemain Bintang yang Pernah Bersinar di Borussia Dortmund dan Real Madrid

2 hari lalu

Pemain Real Madrid Jude Bellingham. REUTERS
Final Liga Champions: Ini 3 Pemain Bintang yang Pernah Bersinar di Borussia Dortmund dan Real Madrid

Borussia Dortmund dan Real Madrid akan berhadapan di final Liga Champions 2023-2024. Ini 3 pemain bintang yang pernah berperan besar di kedua klub.